Membuat Iklan Adsense Di Dalam Postingan Dengan Pemanggil Menggunakan Javascript

Trik membuat atau memasang iklan di dalam postingan dngan pemanggil ini fungsinya sama dengan membuat iklan otomatis di dalam postingan blog, akan tetapi cara membuat iklan otomatis di dalam postingan tersebut pastinya akan membuat tampilan post kita tak beraturan. Kenapa tidak? Iklan otomatis ini biasanya muncul tak beraturan seperti contoh : iklan muncul di antara Subheading dan paragraf yang tentu saja membuat tampilan post kita kurang profesional. Dan kebanyakan blogger merasa kurang nyaman dengan hal tersebut.
Tekhnik pemasangan iklan di dalam postingan dengan pemanggil menggunakan javascriipt ini juga sama dengan teknik pemasangan unit iklan secara manual di postingan, hanya saja teknik ini tidak memasang kode unit iklan adsensenya secara langsung, melainkan hanya menyisipkan pemanggil di antara pragraf yang ingin kita pasang iklan.
Membuat Iklan Adsense Di Dalam Postingan Dengan Pemanggil Menggunakan Javascript

Trik membuat atau memasang iklan di dalam postingan dngan pemanggil ini fungsinya sama dengan membuat iklan otomatis di dalam postingan blog, akan tetapi cara membuat iklan otomatis di dalam postingan tersebut pastinya akan membuat tampilan post kita tak beraturan. Kenapa tidak? Iklan otomatis ini biasanya muncul tak beraturan seperti contoh : iklan muncul di antara Subheading dan paragraf yang tentu saja membuat tampilan post kita kurang profesional. Dan kebanyakan blogger merasa kurang nyaman dengan hal tersebut.

Tekhnik pemasangan iklan di dalam postingan dengan pemanggil menggunakan javascriipt ini juga sama dengan teknik pemasangan unit iklan secara manual di postingan, hanya saja teknik ini tidak memasang kode unit iklan adsensenya secara langsung, melainkan hanya menyisipkan pemanggil di antara pragraf yang ingin kita pasang iklan.

Membuat atau memasang iklan manual di tengah postingan tanpa pemanggil ini juga akan cukup merepotkan jika sewaktu-waktu kita ingin mengganti unit iklan yang terlanjur di pasang di post atau artikel terdahulu. Maka dari itu disarankan untuk menggunakan tekhnik pemasangan iklan di tengah postingan dengan pemanggil menggunakan javascript ini untuk mempermudah kita untuk mengendalikan dan mengganti unit iklan yang tampil di tengah artikel hanya dengan mengedit javascript pembungkus unit iklan yang digunakan.

Dan untuk kalian yang ingin mencoba cara membuat iklan adsense di tengah artikel dengan pemanggil menggunakan javascript ini, silahkan kalian letakkan kode javascript dibawah ini di atas kode </body> atau bisa disimpan di dalam widget HTML/JavaScript di sidebar atau footer.

<script>
//<![CDATA[
var element = document.getElementById('insertad');
element.innerHTML = '<ins class='adsbygoogle' data-ad-client='xxxxxxxxxxxxx' data-ad-format='auto' data-ad-slot='xxxxxxxxx' style='display:block'></ins>';
var newScript = document.createElement('script');
var inlineScript = document.createTextNode('(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});');
newScript.appendChild(inlineScript);
element.appendChild(newScript);
//]]>
</script>

Silahkan ganti kode yang ditandai dengan kode yang seperti itu dari kode unit iklan Adsense kalian. Perhatikan setiap tanda kutip dari kode iklan itu dengan kutip tunggal (') bukan kutip ganda (').

Kemudian silahkan gunakan kode dibawah ini untuk memanggil iklan, silahkan simpan di dalam postingan sesuai keinginan kalian dalam mode postingan HTML.

<div id='insertad'></div>

Jika Kalian ingin menyimpan iklan lainnya, silakan buat lagi kode di atas dengan ID pemanggil yang berbeda. Kalian bisa gunakan kode berikut untuk iklan kedua.

<script>
//<![CDATA[
var element2 = document.getElementById('insertad2');
element2.innerHTML = '<ins class='adsbygoogle' data-ad-client='xxxxxxxxxxxxx' data-ad-format='auto' data-ad-slot='xxxxxxxxx' style='display:block'></ins>';
var newScript2 = document.createElement('script');
var inlineScript2 = document.createTextNode('(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});');
newScript2.appendChild(inlineScript2);
element2.appendChild(newScript2);
//]]>
</script>

Dan gunakan kode ini untuk memanggil iklan kedua, silahkan simpan di dalam postingan sesuai keinginan Kalian dalam mode postingan HTML.

<div id='insertad2'></div>

Jika kalian ingin membuat unit iklan lainnya, kalian bisa gandakan javascript yang disimpan sebelum kode </body> dan kalian edit id pemanggailnya, seperti cth : insertad3 begitu juga id pemanggil yg di letakkan di artikel mode HTML menjadi <div id='insertad3'></div>.

Dan itulah tutorial bagaimana cara Memasang atau Membuat Iklan Adsense Di Dalam Postingan Dengan Pemanggil Menggunakan Javascript yang dapat saya bagikan kali ini semoga bermanfaat. referensi dari artikel ini adalah kompiajaib. Salam Luar Biasa